- Back to Home »
- Puasa »
- Hal Yang Dapat Dilakukan Ketika Lebaran
Posted by : Story Of Life
Wednesday, July 22, 2015
Hi Guys. Gila
lama banget ya gue off bikin tulisan di blog ini. Gue yakin kalian pasti kangen
kan sosok keren di diriku ini. Kangen kan? Kangen dong :-D. Yup daripada gue
bercelotoh semakin lama dan panjang mending kita mulai aja topik bahasan pada
pos kali ini, sekarang gue akan membahas “Hal yang dapat kalian lakukan ketika
lebaran”. Langsung kita mulai saja yaa
1. Silatuhrahmi ke sesama keluarga
Iya hal ini sudah sangat wajib dilakukan ketika lebaran. Kita bisa
berkunjung ke rumah saudara dan siapa tau bisa ketemu cewek cantik dan tukeran
pin BBM (Sorry salah fokus). Selain silahturami kita juga bisa saling minta
maaf. Entah itu kepada sahabat, teman, orang tua ataupun mantan. Soal mantan
kita hanya perlu fokus BBM minta maaf saja, jangan seperti ini:
A: Hi Bela mumpung sekarang bulan Ramadhan ggue minta maaaf ya jika punya
banyak salah
B:Oh iya gue juga minta maaf Rio kalau dulu pernah mutusin lo secara
sepihak, gue sadar kalo egois
A: Iya gak apa kok, hehe. BTW sekarang lo lagi apa?
*Si Rio menunggu balasan selama 1
jam
B: liat TV
A: Lo kok balesnya lama banget sih?? Singkat banget lagi!
*Dan BBM ini tak kunjung mendapat
balasan, akhirnya Rio galau dan menaruh dendam lagi ke Bela
Yak kalian gak boleh seperti itu ya, percuma dong jika niat awalnya minta
maaf jika akhirnya bertengkar lagi. Ingat harus fokus minta maafnya, jangan
flasback dan baper guys.
2. Dapat Angpau
Ini hal yang paling gue tunggu ketika lebaran, kita bisa jadi mendadak
milyuder gitu. Tapi seiring usia nominal angpau yang diterima pun semakin
sedikit. Saat SD gue setidaknya bisa mendapat angpau dengan warna merah
bergambar Soekarno yang begitu banyak, ketika SMP warna merah pun berganti
warna biru, gue pun cukup sedih. Eh saat SMA warna biru malah berganti hijau
kawan, gue hanya bisa mengucapkan istifar saja. Ketika kuliah? Jangan tanya
bisa bisa warna biru diganti denganuang 1.000 rupiah saja, sungguh hal yang
miris. Ah tapi tak apa, dengan bertambah sedikitnya angpau yang diterima itu
menandakan gue semakin dewasa dan harus lebih mandiri. Oh iya dalam meminta
angpau kita juga harus sopan, jangan seperti ini:
*Ceritanya Budi yang masih berumur 8 tahun sedang berkunjung ke rumah
tantenya
A: Minal Aidzin ya te, maaf kalo aku banyak salah.
B: Oh iya sama sama ya Bud, ayo silahkan dicoba kuenya
A: Hehe iya te, sorry kalo ngerepotin (Emang dasarnya sudah ngerepotin
sih)
*Setelah duduk selama 1 jam dan
tak kunjung mendapat angpau Budi pun melakukan aksinya
A: “Ma, kemarin Budi mimpi indah gitu (Ceritanya Ibunya sedang duduk di
sebelah Budi). Jadi kemarin Budi berkunjung ke rumah saudara terus mendapat
angpau yang sangat banyak, gambar uangnya merah semua gitu, tapi kok sekarang
gak kesampaian ya mimpinya, udah keuangan lagi seret pula, dasar gak peka orang
dewasa di sini itu, males ih” Ceplos Budi dengan suara yang sangat keras dan
wajah yang sangat polos
*Suara itu terdengar ke seluruh Rumah dan sang tante pun sangat malu, dia
pun terpaksa mengasih angpau dengan warna merah, padahal niatnya Cuma kasih
uang dengan gambar patimura saja lo, Rencana anak kecil yang gak tau malu ini
sukses.
Kalian gak boleh gitu ya. Malu dong
kalau minta angpau dengan maksa kayak gitu, mintalah sewajarnya, dikasih banyak
ya alhamdulilah (Mungkin yang ngasih banyak sadar bahwa anda dan jomblo dan
menjadi kasian). Jika dikasih dikit ya tergantung amal dan perbuatan
3. Kembali Ke Fitrah
Yup ini dia poin yang paling penting, jika kita sudah bermaafan kita
setidaknya daapt mengurasi dosa yang dimiliki dan kembali ke fitrah. Usahakan
jika sudah seperti ini kita jangan mengulangi kesalahan masa lalu misalnya suka
PHP anak orang. Jika status kalian jomblo dan suka di PHP sabar aja guys,
mungkin karena kalian jelek. Orang jelek selalu serba salah memang (Eh Sorry
salah fokus terus, maklum pengalaman pribadi #Jomblo)
Yah intinya bulan lebaran ini merupakan kesempatan kita untuk menjadi
pribadi yang lebih baik, dan kalo bisa kesempatan kita agar tak jomblo lagi.
Kalau bisa :-(
Yah itu sekian “Hal yang dapat
kalian lakukan ketika lebaran” versi gua. Semoga kita dapat dipertemukan momen
lebaran ini di tahun depan ya, Amin.
*Bonus Part
Puasa
Aku masih ingat hari di mana mataku terpaksa bangun dengan sangat
terpaksa dan menyantap makanan sahur seadanya
Aku masih ingat hari di mana perut ini meronta ronta meminta sesuap nasi
dan menahan lapar yang amat sangat
Aku masih ingat bulan yang dapat membantuku menunaikan sholat subuh
dengan sangat mudah
Terimakasih Puasa, karena mengajarkanku artinya kesabaran, yang telah
mengingatkanku bagaimana rasanya menahan kelaparan yang biasanya dilakukan oleh
orang tak beruntung di luar sana. Mungkin mereka yang tak memiliki penghasilan
cukup lebih merasa tersisksa dibandingkan aku
Terimakasih Puasa, karena membuatku paham lezatnya makanan dan minuman
yang aku santap selama ini, membuatku dapat berkumpul dengan keluarga lebih
hangat dari biasanya ketika saatnya berbuka.
Terimakasih Puasa, karena kau memberikanku bonus yang dinamakan bulan “Lebaran”
Bulan di mana kita dapat bersilahurahmi dengan keluarga yang sudah lama
tak bertemu, jika beruntunh akan mendapatkan angpau serta aku dapat kembali ke
fitrah dan bisa menata diriku ini menjadi pribadi yang lebih baik, semoga.
Terimakasih Puasa, semoga aku bisa bertemu kau lagi di tahun berikutnya,
Amin.